Jakarta – Gaya fesyen Korea yang sederhana, elegan, dan modern bisa menjadi inspirasi bagi yang menginginkan penampilan baru di hari Lebaran. Berikut 5 tips yang bisa Anda terapkan:

1. Utamakan Kenyamanan

Pilihlah busana dengan bahan yang tidak mudah panas dan memiliki daya serap baik, seperti katun, linen, cashmere, sutera, dan rayon.

2. Eksplorasi Layering

Gunakan beberapa produk fesyen bersama (layering) untuk menciptakan tampilan yang stylish. Contohnya, Anda bisa memadukan kemeja dan blazer, atau dress dengan cardigan.

3. Warna Cerah dan Lembut

Gunakan warna cerah sebagai aksen dan warna lembut sebagai penyeimbang. Warna biru denim, merah muda, merah, dan oranye sedang tren di K-Fashion 2024.

Padukan dengan warna broken white, beige, light brown, baby blue, dan baby pink untuk menyeimbangkan penampilan.

4. Riasan Wajah Natural

Gunakan riasan natural coral looks dengan aegyo sal (charming fat) untuk menonjolkan kecantikan alami Anda. Riasan bibir dengan kesan berkilau dan basah bisa menambah kesan segar.

5. Adaptasi Tata Rambut Era Victoria

Gunakan pita kecil pada separuh kepangan rambut untuk memberikan kesan muda dan manis.

Tips Tambahan: