Jokowi Menari Ria di Labuan Bajo, Manggarai Lari Lewat

Kamis 07-12-2023, 00:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Presiden Jokowi ikut menari Ja'i bersama warga di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Seni (4/12/2023). Foto: Twitter Jokowi

Presiden Jokowi ikut menari Ja'i bersama warga di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Seni (4/12/2023). Foto: Twitter Jokowi

Tajukflores.com – Di bawah rintik hujan, Presiden Jokowi terlihat asyik bermain bola dengan warga di lapangan bola Wae Kesambi, Desa Batu Cermin, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Senin, 4 Desember 2023 sore.

Kunjungan Jokowi hari itu ini tak seperti biasanya. Mengenakan celana merah dan baju jersey dengan nomor punggung 22, Jokowi terlihat gembira. Setelah pertandingan, Jokowi kemudian bersama warga menari Ja’i, tarian khas dari Bajawa.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di tengah kunjungan kerjanya untuk mengecek persediaan beras dan pembagian bantuan pangan cadangan beras pemerintah (CBP) kepada warga.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Keesokannya, Selasa, 5 Desember 2023, Jokowi kemudian bertolak ke Kabupaten Nagekeo dengan menggunakan helikopter Super Puma TNI AU.

Di Nagekeo, Jokowi langsung meninjau progres pembangunan Bendungan Mbay. Bendungan Mbay merupakan satu dari 11 bendungan baru Proyek Strategis Nasional atau PSN yang rencananya dibangun pada 2021-2027.

Setelahnya, Jokowi mengunjungi Pasar Danga untuk mengecek kondisi harga kebutuhan pokok. Seperti di Labuan Bajo, Jokowi juga membagikan beras cadangan atau CBP.

Baca Juga:  Tragis, 3 Siswa SMK St Mathilda Ruteng Tewas Tenggelam di Wae Ces Karot

Di sisi lain, Jokowi seharusnya ke Kabupaten Manggarai. Namun, dua hari menjelang kunjungannya, terdengar kabar jika Jokowi batal. Ini kedua kalinya presiden dua periode ini batal ke Manggarai.

Sebelumnya, Jokowi direncanakan berkunjung ke Manggarai pada 28 Oktober 2023, namun batal. Akibatnya, ribuan sembako yang akan dibagikan kepada masyarakat sempat terbengkalai di Mapolres Manggarai, sejak 25 Oktober 2023.

Batalnya dua kali rencana kunjungan Presiden Jokowi ke Manggarai memantik pertanyaan. Apakah karena memang Jokowi hanya mengunjungi daerah yang terdapat proyek strategis nasional seperti Labuan Bajo dan Nagekeo, ataukah dia cukup memberi harapan palsu (PHP) kepada warga Manggarai yang telah menantinya?

Dalam catatan Tajukflores.com, selama kurun waktu tahun 2019 hingga 2023, Presiden Jokowi telah tujuh kali mengunjungi Kabupaten Manggarai Barat. Rinciannya, 10 Juli 2019, 20 Januari 2020, 21 Juli 2022, 14 Oktober 2022, 13 Maret 2023, 22 April 2023 dan 2 Desember 2023.

Baca Juga:  Presiden Jokowi Sebut 544 Ribu Guru Honorer Lolos Seleksi ASN PPPK

Sementara, Jokowi belum sekalipun mengunjungi Kabupaten Manggarai selama dua periode kepemimpinannya. Padahal, masyarakat Manggarai dan terutama pemerintah daerah sudah 80% dalam persiapannya untuk menyambut Jokowi.

Selama puluhan tahun merdeka, baru satu presiden yang mengunjungi wilayah ini, yakni Presiden Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Kunjungan itu terjadi pada tahun 2007 silam, ketika SBY mengunjungi korban bencana alam tanah longsor di Kecamatan Cibal.

Meski demikian, hingga saat ini belum terkonfirmasi alasan di balik dua kali batalnya rencana kunjungan Jokowi ke Manggarai.

Ada Apa di Manggarai?

Manggarai dengan ibu kotanya Ruteng, merupakan kabupaten induk dari dua kabupaten yakni Manggarai Barat dan Manggarai Timur. Wilayah ini terdiri dari 12 kecamatan, 145 desa, dan 26 kelurahan dengan mayoritas penduduknya bekerja sebagai petani.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Marcel Gual

Editor : Alex K

Berita Terkait

Kisah Haru Cornelia dan Anak setelah Mendapat Berkat dari Paus Fransiskus di Masjid Istiqlal
Momen Haru Ibu Hamil Diberkati Paus Fransiskus, Suami Teriak Histeris!
Cara Membedakan Jetbus MHD, HHD dan SHD
Kecelakaan Kapal di Area Wisata Perairan Komodo: Dalam Persaingan dan Keberlanjutan Wisata Global
Menyoal NTT Jadi ‘Nusa Tempat Titipan’ di Kisruh Seleksi Catar Akpol Polda NTT 2024
Teaser Film ‘Heartbreak Motel’ Telah Dirilis, Siap Tayang 1 Agustus 2024!
Mengungkap Rahasia Psikologi Wanita, Apa yang Membuat Cewek Jatuh Cinta?
Pembangunan Wisata Halal Labuan Bajo untuk Siapa?
Berita ini 236 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 15:04 WIB

BKN Umumkan Perpanjangan Pendaftaran dan Penyesuaian Jadwal Seleksi CPNS 2024

Jumat, 6 September 2024 - 13:46 WIB

Dana Beasiswa PIP Kemendikbud September 2024 Cair: Cek Rekening Anda Sekarang!

Kamis, 8 Agustus 2024 - 19:18 WIB

Panduan Lengkap Perpanjangan Visa on Arrival (VOA) di Indonesia: Kelayakan, Proses Aplikasi, dan Tips 

Kamis, 18 Juli 2024 - 13:40 WIB

Klarifikasi Penulis Novel Bramana’s Family Dinilai Playing Victim, Netizen Geram dan Tagar #JusticeForNova Menggema

Kamis, 18 Juli 2024 - 12:27 WIB

Terkuak Profesi Hans dan Rita Tomasoa, Pasutri Lansia Tewas Membusuk di Jonggol

Rabu, 17 Juli 2024 - 18:17 WIB

7 Rahasia Mencuci Baju Putih Tetap Cerah dan Bersih

Selasa, 16 Juli 2024 - 20:49 WIB

Tol Ngawi Bojonegoro Kapan Dibangun? Ini Desa yang Terdampak Tol Ngaroban dan Jadwal Pembebasan Lahan

Minggu, 14 Juli 2024 - 18:47 WIB

WhatsApp Kembangkan Fitur Translate Otomatis dalam Chat

Berita Terbaru

Sejumlah ekor mamalia paus terdampar di pesisir pantai di Kabupaten Alor. ANTARA/Ho-warga.

Daerah

BKKPN Selidiki Kasus 50 Ekor Paus Terdampar di Alor NTT

Sabtu, 7 Sep 2024 - 15:40 WIB