Khusus untuk wilayah NTT, kata Apolinaris, berdasarkan monitoring Hari Tanpa Hujan (HTH) sampai dengan dasarian 3 Juni 2019, pada umumnya mengalami HTH dengan kategori Menengah (11-20 hari) hingga kategori Sangat Panjang (31-60 hari).

Namun ada enam wilayah kabupaten ini yang sudah mengalami hari tanpa hujan (HTH) kategori ekstrem (>60 hari), kata Apolinaris Geru menjelaskan.

“Karena itu, wilayah-wilayah tersebut berpotensi mengalami kekeringan meteorologis,” katanya menambahkan. (Antara)