Jakarta – Kabar gembira bagi para guru aparatur sipil negara (ASN)! Tunjangan sertifikasi guru ASN Triwulan I telah dicairkan pada tanggal 16 April 2024. Simak informasi di artikel ini mengenai jadwal pencairan tunjangan sertifikasi guru ASN triwulan I.

Pencairan ini sesuai dengan Permendikbudristek Nomor 45 Tahun 2023 dan merupakan hak yang diberikan kepada guru ASN daerah.

Penyaluran tunjangan sertifikasi dibagi menjadi empat tahap, yaitu per triwulan atau tiga bulan sekali.

Menurut informasi yang dirilis, pencairan tunjangan sertifikasi guru ASN tahun 2024 akan dilakukan dalam empat tahapan, masing-masing per triwulan. Berikut jadwal pencairan selanjutnya, seperti dikutip kanal YouTube Zona Guru:

  • Triwulan I: 16 April 2024
  • Triwulan II: 10 Juli 2024
  • Triwulan III: 17 Oktober 2024
  • Triwulan IV: 14 Desember 2024

Pencairan tunjangan sertifikasi triwulan pertama sempat mengalami sedikit keterlambatan dikarenakan adanya libur perayaan Idulfitri dan cuti bersama. Namun, pihak terkait telah memastikan bahwa proses pencairan akan dilakukan sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

Tinggalkan Balasan

Tutup