Tajukflores.com – Berikut contoh teks MC untuk acara peringatan Hari Kebangkitan Nasional atau Harkitnas 2024.

Hari Kebangkitan Nasional biasanya dirayakan dengan berbagai acara perayaan. Panitia penyelenggara perlu mempersiapkan banyak hal, termasuk teks MC untuk pembawa acara.

Tanggal 20 Mei diperingati sebagai Hari Kebangkitan Nasional, dan tahun ini Indonesia akan memperingati Harkitnas yang ke-116.

Sebagai salah satu hari penting dan bersejarah di Indonesia, masyarakat biasanya menggelar berbagai acara untuk merayakan Harkitnas.

Acara tersebut bisa berupa upacara bendera, diskusi, penggalangan donasi, hingga wisata sejarah.

Teks MC Acara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional

Berikut ini contoh teks MC untuk acara seminar kampus dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional:

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Salam sejahtera bagi semua

Yang terhormat Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Pratama, Bapak/Ibu (nama)

Yang terhormat Pemateri Seminar Hari Kebangkitan Nasional, Bapak/Ibu (nama)

Yang kami hormati para tamu undangan

Serta seluruh peserta seminar yang berbahagia

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja-puji syukur kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan dan karunia-Nya sehingga kita dapat hadir di acara pagi ini dalam kondisi selamat dan sehat wal’afiat. Tak lupa shalawat serta salam semoga selalu tercurah kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, semoga kelak kita mendapatkan syafa’atnya di hari akhir.

Bangsa yang besar adalah bangsa yang tak melupakan sejarah dan menghargai jasa-jasa para pahlawannya. Pada tanggal 20 Mei 2024, Indonesia memperingati Hari Kebangkitan Nasional, suatu momen bersejarah yang menandakan titik awal pergerakan bangsa dalam melawan penjajahan.

Pada pagi hari ini, Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan menggelar acara yang luar biasa inspiratif dalam rangka peringatan Hari Kebangkitan Nasional, yakni seminar dengan tema “Kebangkitan Pendidikan Mendorong Kemajuan Bangsa”.

Adapun susunan acara pada pagi ini adalah sebagai berikut:

1. Pembukaan

2. Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an

3. Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya

4. Sambutan-sambutan

5. Penyampaian materi yang dilanjutkan dengan sesi tanya jawab

6. Pemberian kenang-kenangan

7. Penutup

Tanpa berlama-lama lagi, kita mulai memasuki acara yang pertama, yaitu pembukaan. Marilah kita buka acara ini dengan bacaan basmalah bersama-sama.

Bismillahirrahmanirrahim.

Acara kedua adalah pembacaan ayat suci Al-Quran yang akan dibawakan oleh saudara (nama). Kepada saudara (nama) kami persilakan.

[Pembacaan ayat suci Al-Quran]

Terimakasih kepada saudara (nama). Semoga dengan bacaan ayat suci Al-Quran tadi dapat memberikan manfaat yang besar bagi kita semua, aamiin.

Mari kita lanjutkan ke acara yang ketiga, yaitu menyanyikan lagu Indonesia Raya. Kepada para hadirin dimohon untuk berdiri.

[Menyanyikan lagu Indonesia Raya]

Hadirin diperkenankan untuk duduk kembali.

Berikutnya adalah sambutan dari saudara (nama) selaku Ketua Pelaksana Seminar Hari Kebangkitan Nasional 2024. Kepada saudara (nama), kami persilakan.

[Sambutan]

Terima kasih kepada saudara (nama) atas sambutannya. Sambutan kedua akan disampaikan oleh Dekan FKIP Universitas Pratama, Yang Terhormat Bapak/Ibu (nama) kami persilakan.

[Sambutan]

Demikian sambutan dari Dekan FKIP Universitas Pratama, kami ucapkan terima kasih kepada Bapak/Ibu (nama) atas sambutannya pagi ini.

Hadirin sekalian, kini kita tiba di acara inti Seminar Hari Kebangkitan Nasional dengan tema “Kebangkitan Pendidikan Mendorong Kemajuan Bangsa”.

Acara ini akan dipandu oleh saudara (nama) selaku moderator. Kepada saudara (nama), dimohon menempatkan diri untuk memandu seminar pagi ini, terima kasih

[Seminar berlangsung]