Tahun 1950, ketika Indonesia sudah merdeka, nama Vikariat ini berubah menjadi Vikariat Apostolik Djakarta. Baru pada 3 Januari 1961, status Vikariat ditingkatkan menjadi Keuskupan Agung Jakarta.

Sejalan denggan perubahan tata bahasa Indonesia, nama Djakarta lalu berubah menjadi Keuskupan Agung Jakarta pada 22 Agustus 1973 yang dikenal sampai sekarang.

Secara implisit, catatan sejarah perkembangan umat Katolik di KAJ dimulai dari masa kolonialisme hingga mengalami peningkatan pada era pasca kemerdekaan.

Ketika umat Katolik terus bertumbuh, maka dibentuklah paroki-paroki. Paroki paling pertama di KAJ adalah Paroki Mangga Besar yang didirikan tahun 1946. Kemudian diikuti paroki di Jl. Malang tahun 1948, dan paroki Tangerang tahun 1948.

Bila sampai pada 1950 baru ada 12 paroki, kini KAJ sudah memiliki 69 paroki dan stasi-stasi yang siap bertumbuh menjadi paroki-paroki baru di kemudian hari.

Daftar 69 Paroki di Keuskupan Agung Jakarta

Berikut daftar 69 paroki di Keuskupan Agung Jakarta per tahun 2024:

1. Dekenat Jakarta Pusat

1. Paroki Cempaka Putih
2. Paroki Jalan Malang
3. Paroki Katedral
4. Paroki Kramat
5. Paroki Pejompongan
6. Paroki Theresia
7. Paroki Expatriate St. Petrus Kanisius

2. Dekenat Jakarta Barat 1

1. Paroki Cideng
2. Paroki Kampung Duri
3. Paroki Kemakmuran
4. Paroki Mangga Besar
5. Paroki Slipi
6. Paroki Toasebio

3. Dekenat Jakarta Barat 2

1. Paroki Bojong Indah
2. Paroki Cengkareng
3. Paroki Grogol
4. Paroki Kalideres
5. Paroki Kapuk
6. Paroki Kedoya
7. Paroki Kosambi Baru
8. Paroki Meruya
9. Paroki Tomang

4. Dekenat Jakarta Selatan

1. Paroki Blok B
2. Paroki Blok Q
3. Paroki Cilandak
4. Paroki Jagakarsa
5. Paroki Pasar Minggu
6. Paroki Tebet

5. Dekenat Jakarta Utara

1. Paroki Cilincing
2. Paroki Danau Sunter
3. Paroki Kelapa Gading
4. Paroki Pademangan
5. Paroki Pantai Indah Kapuk
6. Paroki Pluit
7. Paroki Sunter
8. Paroki Tanjung Priok

6. Dekenat Jakarta Timur

1. Paroki Bidaracina
2. Paroki Cijantung
3. Paroki Cilangkap
4. Paroki Cililitan
5. Paroki Duren Sawit
6. Paroki Matraman
7. Paroki Pulogebang
8. Paroki Pulomas
9. Paroki Rawamangun
10. Paroki Halim

7. Dekenat Bekasi

1. Paroki Bekasi
2. Paroki Bekasi Utara
3. Paroki Cikarang
4. Paroki Harapan Indah
5. Paroki Jatiwaringin
6. Paroki Kampung Sawah
7. Paroki Kranji
8. Paroki Lubang Buaya
9. Paroki Taman Galaksi
10. Paroki Kranggan

8. Dekenat Tangerang 1

1. Paroki Ciledug
2. Paroki Citra Raya
3. Paroki Curug
4. Paroki Karawaci
5. Paroki Tangerang
6. Paroki Kutabumi

9. Dekenat Tangerang 2

1. Paroki Alam Sutera
2. Paroki Bintaro
3. Paroki Bintaro Jaya
4. Paroki Ciputat
5. Paroki Pamulang
6. Paroki Serpong
7. Paroki Villa Melati Mas

Demikianlah daftar lengkap 69 paroki di Keuskupan Agung Jakarta yang tersebar di 9 dekenat.