Surabaya – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebut puluhan bangunan mengalami kerusakan, dampak gempa bumi di Kabupaten Tuban, Jawa Timur, Jumat (22/3).
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari mengungkapkan bahwa dampak gempa Tuban termasuk 4 unit rumah rusak berat, 13 unit rumah rusak ringan, dan 42 unit rumah rusak ringan.
Selain itu, terdapat beberapa fasilitas penting yang mengalami kerusakan, antara lain 1 unit balai desa rusak berat, 4 unit fasilitas kesehatan rusak ringan, 2 unit sarana pendidikan rusak ringan, serta 1 unit ponpes yang mengalami kerusakan sedang.
Kemudian 2 unit fasilitas perkantoran juga mengalami kerusakan ringan, sementara dua unit sarana ibadah juga rusak akibat gempa ini.
Data terakhir yang diterima hingga pukul Jumat, 22 Maret 2024, pukul 18.00 WIB menyebutkan bahwa total kepala keluarga terdampak akibat gempa mencapai 12 KK, dan dua orang mengalami luka ringan akibat tertimpa reruntuhan bangunan.
Hingga saat ini, BPBD Kabupaten Tuban, Gresik, dan Rembang tengah melakukan kaji cepat dan berkoordinasi dengan instansi terkait guna melakukan penanganan lebih lanjut.
BNPB, kata dia, mengimbau kepada masyarakat agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.