Tajukflores.com – Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, enggan memberikan penjelasan rinci mengenai status keanggotaannya dalam PDI Perjuangan (PDIP) setelah mendaftar sebagai calon wakil presiden (cawapres) mendampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2024.

Setelah resmi mendaftar sebagai pasangan capres-cawapres di Komisi Pemilihan Umum (KPU), Gibran tampak enggan memberikan pernyataan gamblang mengenai apakah ia telah mengembalikan kartu tanda anggota (KTA) sebagai kader PDI Perjuangan.

“Itu sudah clear, lho. Sudah clear,” kata Gibran usai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD, Gatot Soebroto, Kamis, 26 Oktober 2023.

Ketika wartawan menanyakan apakah ia telah memutuskan untuk pamit dari partai yang dipimpin oleh Megawati Soekarnoputri itu, putra sulung Presiden Jokowi itu memberikan jawaban diplomatis.

Dia mengklaim telah memberikan jawaban mengenai hal ini sejak pekan lalu.

“Kan, sudah saya jawab dari minggu lalu. Sudah dari minggu lalu pertemuannya,” ujar Gibran.

Di sisi lain, Ketua DPP PDIP Puan Maharani, menyatakan bahwa belum ada rapat khusus yang membahas status Gibran setelah ia resmi mendaftar sebagai cawapres Prabowo Subianto. Puan juga tidak menjawab secara tegas mengenai status Gibran di partai tersebut.