“Tahun lalu mereka sudah tidak tanam lalu pihak ketiga tidak mampu bekerja hingga 31 Desember lalu diperpanjang lagi yang artinya pemasok beras untuk kabupaten ini dan secara khusus di NTT rada-radanya tahun ini itu sangat turun,” ucap Edi Endi.
Edi Endi berharap berbagai proyek perbaikan irigasi teknis oleh pihak ketiga dapat dilakukan dengan cepat.
“Harapannya supaya ke depan agar pihak ketiga yang mengerjakan proyek-proyek yang sifatnya ada kaitannya dengan ketahanan pangan supaya bekerja lebih cepat dan orang memiliki kemampuan luar biasa,” katanya.
Ia juga memaparkan kondisi geografis daerah itu yang memiliki dataran yang luas, sehingga diperlukan pembangunan waduk untuk meningkatkan produksi pertanian.
“Ada begitu banyak dataran di kabupaten ini dan belum semuanya dibangun waduk, kalau dibangun dua atau tiga lagi maka kami yakin bahwa kabupaten ini akan menjadi kabupaten surplus pangan,” katanya.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.