Ia menyampaikan, meski sempat panik namun kondisi wisatasan yang sedang berlibur di Pantai Sayang Heulang setempat sudah terkendali dan kembali tenang.
“Kami terus memberikan himbauan kepada warga khususnya wisatawan untuk tetap waspada, sambil mengingatkan bahwa gempa tersebut tidak berpotensi Tsunami,” katanya.
Informasi sementara, gempa bumi juga memicu kerusakan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pameungpeuk. Meski belum ada laporan secara resmi, akan tetapi foto dan video sudah diterima.
BMKG menyebut, titik gempa berada sejauh 151 km arah barat daya Kabupaten Garut, Jawa Barat. Gempa terjadi di laut dengan kedalaman 10 km atau tepatnya di 8,42 Lintang Selatan dan 107,26 Bujur Timur.
“Gempa Mag:6.6, 27-Apr-2024 23:29:47WIB, Lok:8.42LS, 107.26BT (151 km BaratDaya KAB-GARUT-JABAR), Kedlmn:10 Km #BMKG,” tulis BMKG dalam keterangannya.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.