“Mudah-mudahan akhir bulan sampai bulan depan, panen harga kembali normal, harga beras lokal. Kalau beras Bulog stabil,” tambahnya.

Dia juga menjelaskan bahwa saat ini harga beras masih tinggi karena harga gabah di petani masih cukup mahal. Zulhas menyanggah pernyataan DPR yang menyatakan bahwa harga gabah telah mulai turun.

“Sesuai yang sudah saya sampaikan, termasuk di rapat DPR mengatakan harga gabah turun itu DPR yang keliru, karena harga gabah mahal ada yang Rp 7.000 sampai Rp 8.000, jadi gabah tidak ada petani yang mengeluhkan harga gabah murah, nggak ada,” tegasnya.