Tajukflores.com – Indonesia didaulat sebagai Ibu Kota Perairan Dunia. Hal itu disampaikan oleh President of the World Water Council (WWF), Loïc Fauchon saat pembukaan KTT WWF Ke-10 di Bali, Senin (20/5).

“Ya, Indonesia adalah Ibu Kota Perairan Dunia dan Bali pusat air dunia selama minggu ini,” kata Loïc Fauchon.

Dalam kesempatan tersebut, Fauchon berterima kasih kepada Presiden Indonesia Joko Widodo atau Jokowi, karena telah mempersiapkan forum yang bergulir pada 19-25 Mei 2024 tersebut dengan baik dan penuh keramahan. Ia mengatakan keanggotaan WWF yang kini diperkuat 148 negara selalu membawa peran sebagai Water Messenger atau Duta Air.

“Presiden Joko Widodo mengabulkan permintaan saya, pada saat itu G20, untuk menjadi Water Messenger dan sekali lagi saya ucapkan terima kasih,” katanya.