Ari menyatakan bahwa Presiden Jokowi memilih untuk tidak memberikan komentar terkait pernyataan Megawati, yang mengkritik penguasa saat ini dan menyamakan dengan era Orde Baru. Ia menekankan bahwa hal tersebut merupakan hak Megawati untuk berpendapat.

“Itu kan domain-nya Ibu Mega. Saya kira Pak Presiden (Jokowi) tidak komentar,” tambahnya.

Ari juga memberikan klarifikasi terkait absensi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, yang merupakan politikus senior PDIP, dalam beberapa kunjungan kerja Jokowi. Menurutnya, absensi Pramono Anung yang terbatas adalah karena giliran dengan Menteri Sekretaris Negara Pratikno dalam mendampingi kunjungan kerja Jokowi.

“Pak Pramono Anung dalam beberapa rapat ikut beliau, jadi ini gantian nih. Di Istana, ada Pak mensesneg, setelah itu Pak Pramono Anung. Jadi, mereka bergiliran. Bahkan, di kunker kan gantian, kemarin juga di beberapa kesempatan kunker dan juga acara presiden, Pak Pramono mendampingi Presiden,” jelas Ari Dwipayana.