Labuan Bajo – Kapal pinisi bernama Carpe Diem terbakar di perairan Pulau Siaba, Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada hari Sabtu, 3 Februari 2024 sekitar pukul 15.20 Wita. Kapal wisata tersebut mengangkut dua turis asal Kanada dan empat orang kru.
Berdasarkan video yang diperoleh oleh Tajukflores.com, terlihat kobaran api terjadi di bagian belakang kapal. Asap tebal berwarna hitam pun membubung tinggi ke udara.
Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas III Labuan Bajo, Stephanus Risdiyanto menyatakan bahwa kejadian kapal terbakar tersebut terjadi pada Sabtu, 3 Februari 2024 sekitar pukul 15.20 Wita.
“Kapal tersebut membawa dua wisatawan dari Kanada dan empat kru,” ungkap Stephanus Risdiyanto saat dihubungi Tajukflirores pada Sabtu malam.
Dia menjelaskan bahwa semua penumpang dan kru kapal berhasil diselamatkan dan dievakuasi kembali ke Pelabuhan Labuan Bajo.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.