Maksi Ngkeros Ungkap Alasan Gandeng Dokter Ronald Susilo Maju di Pilkada Manggarai 2024

Rabu 05-06-2024, 11:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bakal Calon Bupati Manggarai Maksi Ngkeros dan dokter Ronald Susilo. Foto: Tajukflores.com/Istimewa

Bakal Calon Bupati Manggarai Maksi Ngkeros dan dokter Ronald Susilo. Foto: Tajukflores.com/Istimewa

Ruteng – Bakal Calon Bupati Manggarai Maksi Ngkeros resmi menggandeng dokter Marianus Ronald Susilo dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Manggarai 2024.

Hal tersebut disampaikan Maksi Ngkeros usai DPC Partai Demokrat Manggarai menggelar rapat dengan sejumlah politisi senior untuk membahas arah politik di Pilkada Manggarai 2024.

“Jadi kami sudah fix ya sebagai paket. Saya dan dokter Ronald maju sebagai calon bupati dan wakil bupati Manggarai di Pilkada 2024,” kata Maksi Ngkeros saat dikonfirmasi Tajukflores.com pada Rabu (5/6).

Maksi Ngkeros mengatakan bahwa pertimbangan DPC Demokrat Manggarai memutuskan dirinya dan dokter Ronald yang juga kader Partai Demokrat Manggarai dalam satu paket adalah elektabilitas.

“Melihat elektabilitas kami berdua cukup bagus sehingga jadi satu paket. Nanti juga tetap akan dilakukan survei seperti apa kalau sudah dipaketkan,” kata Mantan Kepala Bapeda Manggarai Timur ini.

Baca Juga:  174 Paslon Daftar Cakada di NTT, KPU Minta Tambahan Waktu Pemeriksaan Kesehatan bagi Bakal Calon

Menurut Maksi, dokter Marianus Ronald Susilo merupakan sosok anak muda yang energik, memiliki potensi untuk masa depan Manggarai. Baginya, dokter Ronald juga memiliki kompetensi yang bagus dan telah dikenal oleh masyarakat.

“Dokter Ronald ini dekat dengan warga, dicintai anak-anak muda di Manggarai. Bapa-bapa dan ibu-ibu di Manggarai kenal beliau. Karena dia ini anak muda yang merakyat,” ungkap Maksi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Tajukflores.com. Mari bergabung di Channel Telegram "Tajukflores.com", caranya klik link https://t.me/tajukflores, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Alex K

Editor : Marcel Gual

Berita Terkait

Bawaslu NTT Harap Keberhasilan Pemilu Terulang di Pilkada 2024, DPRD Titik Sentral Demokrasi
Yoakhim Jehati Ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemenangan Melki-Johni di Kabupaten Manggarai
Pengamat Politik: Petahana Tidak Selalu Jamin Menang dalam Pilkada Manggarai Barat
Dilantik sebagai Anggota DPRD NTT, Yohanes De Rosari Yakin Melki Laka Lena Menang di Pilgub NTT
Yoakhim Jehati Kembali Dilantik sebagai Anggota DPRD, Ajak Warga Memajukan Manggarai
Melki Laka Lena Disebut Berjasa dalam Kemenangan Prabowo-Gibran di NTT
Resmi Dilantik Jadi Anggota DPRD NTT, Mateus Soares Sampaikan Syukur dan Terima Kasih
Gantikan Marten Mitar, Yopi Widiyanti Resmi Jadi Ketua DPRD Sementara Mabar
Berita ini 245 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 6 September 2024 - 15:04 WIB

BKN Umumkan Perpanjangan Pendaftaran dan Penyesuaian Jadwal Seleksi CPNS 2024

Jumat, 6 September 2024 - 13:46 WIB

Dana Beasiswa PIP Kemendikbud September 2024 Cair: Cek Rekening Anda Sekarang!

Kamis, 8 Agustus 2024 - 19:18 WIB

Panduan Lengkap Perpanjangan Visa on Arrival (VOA) di Indonesia: Kelayakan, Proses Aplikasi, dan Tips 

Kamis, 18 Juli 2024 - 13:40 WIB

Klarifikasi Penulis Novel Bramana’s Family Dinilai Playing Victim, Netizen Geram dan Tagar #JusticeForNova Menggema

Kamis, 18 Juli 2024 - 12:27 WIB

Terkuak Profesi Hans dan Rita Tomasoa, Pasutri Lansia Tewas Membusuk di Jonggol

Rabu, 17 Juli 2024 - 18:17 WIB

7 Rahasia Mencuci Baju Putih Tetap Cerah dan Bersih

Selasa, 16 Juli 2024 - 20:49 WIB

Tol Ngawi Bojonegoro Kapan Dibangun? Ini Desa yang Terdampak Tol Ngaroban dan Jadwal Pembebasan Lahan

Minggu, 14 Juli 2024 - 18:47 WIB

WhatsApp Kembangkan Fitur Translate Otomatis dalam Chat

Berita Terbaru

Sejumlah ekor mamalia paus terdampar di pesisir pantai di Kabupaten Alor. ANTARA/Ho-warga.

Daerah

BKKPN Selidiki Kasus 50 Ekor Paus Terdampar di Alor NTT

Sabtu, 7 Sep 2024 - 15:40 WIB