Doha, Qatar – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong atau STY, meminta dukungan penuh dari masyarakat Indonesia untuk para pemainnya. Hal ini disampaikan STY di sela persiapan tim menghadapi Australia di pertandingan kedua Timnas Indonesia di ajang Piala Asia U-23 2024.

STY menjelaskan bahwa setelah pertandingan melawan Qatar, kondisi mental para pemain sempat menurun.

Namun, kini para pemain telah bangkit dan bersiap untuk pertandingan kedua. Oleh karena itu, mereka membutuhkan semua dukungan dari masyarakat Indonesia.

“Memang banyak yang disayangkan dari pertandingan pertama kemarin, dan para pemain sangat bekerja keras. Jadi, mohon dukungan penuh dari masyarakat Indonesia kepada para pemain agar mereka terhibur dan lebih bersemangat lagi,” ucap Shin dalam keterangannya, dikutip pada Kamis (18/4).

Sementara itu, setelah menyaksikan pertandingan imbang antara Australia dan Yordania, STY menilai bahwa tim muda Australia memiliki kualitas yang baik.

“Permainan Australia lebih baik dari Yordania, hanya tidak bisa mencetak gol,” ujar mantan pemain klub Australia, Queensland Roar itu.

Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan untuk menghadapi Australia pada laga kedua di penyisihan Grup A Piala Asia U-23 2024.

Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis (18/4) di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, pukul 20.00 WIB.

Saat ini, Indonesia berada di dasar klasemen sementara Grup A tanpa poin. Kemenangan menjadi harga mati bagi skuad Garuda Muda saat bertemu Australia untuk menjaga asa lolos dari fase grup.

Puncak klasemen masih dipimpin tuan rumah Qatar dengan 3 poin. Disusul Australia dan Yordania di posisi kedua dan ketiga setelah sama-sama meraih 1 poin di laga perdana.