- Bio Solar:
- Roda empat (mobil pribadi): 60 liter
- Roda empat (mobil barang): 80 liter
- Roda enam atau lebih: 200 liter
- Pertalite:
- Roda empat: 120 liter
- Roda dua: 10 liter
Masyarakat dapat melaporkan apabila menemukan indikasi SPBU melayani penyaluran BBM bersubsidi ke kendaraan tanpa barcode, sehingga memungkinkan pengisian BBM bersubsidi berkali-kali di satu SPBU atau beberapa SPBU.
Darius mendorong Pertamina untuk berkoordinasi dengan Polres setempat untuk menertibkan pengecer atau pengepul yang menjual BBM bersubsidi dengan harga tinggi.
“Segera berkoordinasi dengan Polres dan pemerintah daerah setempat untuk menertibkan penjualan BBM bersubsidi oleh pengecer atau pengepul dengan harga tinggi,” tegas Darius.
Sejak Oktober 2023, sesuai kebijakan BPH Migas, SPBU tidak lagi melayani penyaluran BBM bersubsidi bagi para sub penyalur. PT Pertamina pun diimbau untuk selalu menjaga ketersediaan stok BBM bersubsidi di SPBU agar tidak kosong.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.