Dalam wawancara di kanal YouTube Boy William, Helena mengungkapkan bahwa ia berasal dari keluarga yang kurang mampu dan kehidupannya sebagian besar dibiayai oleh ibunya setelah ditinggal ayah sejak usia 12 tahun.

Saat kuliah, Helena memilih untuk bekerja paruh waktu untuk menghidupi dirinya sendiri. Ia pernah bekerja di berbagai tempat, termasuk bank dan perusahaan ekspor kayu, menempati berbagai posisi dari sekretaris hingga marketing.

“Punya rumah seperti ini, saya juga harus bekerja keras. Orang harus memiliki mimpi,” ujarnya.

Selain berbisnis, Helena juga dikenal sebagai penyanyi. Pada tahun 2019, ia merilis single berjudul “Pasrah”.

Kini, Helena Lim harus menghadapi tantangan hukum yang serius terkait dengan dugaan keterlibatannya dalam kasus korupsi komoditas timah yang melibatkan PT Timah Tbk.