Kamala Harris dilantik sebagai Wakil Presiden pada 20 Januari 2021, menjadi wanita pertama, warga Amerika kulit hitam pertama, dan warga Amerika Asia Selatan pertama yang terpilih untuk jabatan ini.

Melalui akun Instagram pribadinya, Kamala menyampaikan rasa terima kasih kepada Joe Biden atas kepemimpinannya yang luar biasa sebagai Presiden Amerika Serikat dan atas puluhan tahun pengabdiannya bagi Amerika Serikat.

Kamala merasa terhormat atas dukungan Presiden Biden terhadap pencalonannya sebagai presiden dari Partai Demokrat. Ia pun bertekad memenangkan pemilihan presiden AS ini.

“Saya akan melakukan segala daya saya untuk menyatukan Partai Demokrat,” ucapnya. “Dan menyatukan bangsa kita untuk mengalahkan Donald Trump dan agenda ekstremnya, Project 2025,” kata Kamala.

Kamala berharap dukungan rakyat AS dalam pemilihan presiden ini.

“Kita punya 107 hari hingga hari pemilihan. Bersama-sama, kita akan berjuang dan bersama-sama, kita akan menang,” ujarnya.