Labuan Bajo – Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi 13 orang wisatawan dari KM Hancur Karena Hobi 02 yang terombang-ambing di selatan Pulau Padar, Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada hari Sabtu, 22 Juni 2024.
Menurut Kepala Basarnas Maumere, Supriyanto Ridwan, kapal tersebut sedang berwisata di Pulau Padar dan hendak menuju Pulau Komodo ketika mengalami kendala.
“Kronologi yang kami terima, kapal tersebut berangkat untuk berwisata dari Pulau Padar menuju Pulau Komodo pada pukul 10.00 Wita. Namun, sekitar pukul 10.30 WITA di perairan selatan Pulau Padar, kapal terombang-ambing akibat gelombang tinggi,” ujar Ridwan kepada wartawan di Labuan Bajo, Sabtu.
Mendapat laporan tersebut, Tim SAR Gabungan langsung bergerak menuju lokasi kejadian dengan menggunakan RIB Pos SAR Manggarai Barat.
Setibanya di lokasi, tim menemukan guide, kapten, dan ABK masih bertahan di kapal.
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.