Tajukflores.com – Selebgram kontroversial Lina Mukherjee kembali menjadi sorotan publik. Kali ini, dari dalam penjara, Lina Mukherjee membuat pengakuan mengejutkan bahwa ia hamil anak Saipul Jamil. Namun, apakah pengakuan ini benar adanya?

Ike Rahmawati, Kepala Lapas Perempuan Kelas II A Palembang, membantah tegas beredarnya informasi bahwa Lina Mukherjee hamil anak Saipul Jamil. Ike menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar dan hanya rumor belaka.

“Informasi itu tidak benar. Bahkan pagi tadi kami cek kesehatan dan test pack Lina, hasilnya negatif,” ungkap Ike pada Selasa (16/7/2024).

Sumber Informasi yang Tidak Valid

Kabar tentang kehamilan Lina Mukherjee mulai beredar dari sebuah laman pemberitaan yang terbit pada Jumat, 12 Juli 2024. Berita tersebut dinarasikan bersumber dari video yang diunggah akun TikTok Annisa Aulia.

Baca Juga:  Hamil di Atas Usia 35 Tahun: Tantangan, Risiko, dan Tips Menjalani Kehamilan yang Sehat

Namun, Ike memastikan bahwa informasi ini tidak valid setelah memeriksa langsung kondisi Lina Mukherjee dan bertanya kepadanya.

“Dia tahu (diisukan hamil) dia cuma ketawa saja. Saya tanya ke Lina, apa benar itu kamu ngomong begitu. Dia membantah kalau hamil. Dia bilang memang pernah ngomong begitu, tapi mungkin sudah lama sebelum masuk Lapas,” tambah Ike.

Selama berada di Lapas, Lina Mukherjee aktif mengikuti berbagai kegiatan seperti membuat kerajinan tangan dan bantal. “Orangnya aktif. Selama di sini selalu antusias dengan kegiatan-kegiatan yang dilakukan,” ujar Ike.

Lina Mukherjee masih menjalani masa tahanan di Lapas Perempuan setelah divonis oleh majelis hakim Pengadilan Negeri Palembang dengan hukuman 2 tahun penjara dan subsider selama 3 bulan.

Baca Juga:  Apa yang Perlu Diketahui Tentang Orgasme selama Kehamilan!

“Kalau menurut masa tahanannya kemungkinan Lina bebas tahun depan bulan Juni 2025, dan kalau menjalani subsider bisa sampai Oktober tahun depan. Tapi itu belum dipotong remisi dan lain-lain,” jelas Ike.

Dr. Windy, dokter di Lapas Perempuan Kelas II A Palembang, juga menambahkan bahwa pihaknya telah memeriksa kondisi kesehatan dan tes kehamilan Lina Mukherjee, dan hasilnya negatif. “Sudah kami cek ulang bahkan tadi pagi juga kami cek lagi kesehatannya, dia baik-baik saja. Hasil test pack-nya juga negatif,” tutup Dr. Windy.

Dengan penjelasan dari Kalapas dan dokter Lapas, dapat dipastikan bahwa kabar kehamilan Lina Mukherjee hanyalah rumor yang tidak berdasar. Lina Mukherjee akan terus menjalani masa tahanannya dengan berbagai aktivitas yang ada di Lapas.